Ali Rahman Hadiri Peringatan HANI di Way Kanan

Wakil Bupati Way Kanan, H. Ali Rahman (di Podium)

BlogGua, Lampung - Wakil Bupati Way Kanan, H. Ali Rahman, bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah menghadiri Acara Peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) Tingkat Kabupaten Way Kanan Tahun 2022 di Komplek Islamic Center Kabupaten Way Kanan Provinsi Lampung, Rabu (15/06/2022).

Dalam sambutannya, Ali Rahman mengatakan bahwa Narkoba sebagai musuh bersama, karena kandungan didalamnya yang jika dikonsumsi secara bebas akan memberikan efek berbahaya yang sudah jamak ditemui dalam kasus-kasus yang telah terjadi. Penyalahgunaan narkoba inilah yang wajib diberantas hingga keakar-akarnya, karena telah terbukti berpotensi merusak generasi Bangsa, mulai dari fisik, mental, moral, hingga masa depan penggunaannya.

“Atas nama pribadi, masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Way Kanan, Saya menyambut baik dan menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas terselenggaranya beberapa kegiatan yang dilakukan oleh BNN Kabupaten Way Kanan. Pemberantasan penyalahgunaan narkoba yang cenderung underground dan terorganisir, membutuhkan sinergi yang luar biasa dari seluruh elemen masyarakat. Termasuk para remaja sebagai generasi muda yang sedang dalam pencarian jati diri, yang memiliki kerentanan tersendiri atas penyusupan ideologi dan pengaruh negatif, dari arus budaya asing yang tidak sesuai dengan budaya asli Bangsa kita, dalam hal ini adalah penyalahgunaan narkoba,” ujar Ali Rahman.

Ali Rahman juga menjelaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Way Kanan sangat mendukung upaya pembentengan generasi muda terhadap pengaruh buruk penyalahgunaan narkoba melalui pelibatan anak-anak muda dan masyarakat dalam setiap kegiatan yang dilakukan BNN. Dan menjadi perhatian bersama, bahwa tercemarnya generasi Bangsa oleh zak adiktif dan obat-obatan terlarang, menjadi ancaman serius terhadap keberlangsungan dan keberhasilan pembangunan SDM, yang akan berimplikasi negatif pula terhadap pembangunan Negeri secara keseluruhan.

“Untuk itu, pemberantasan dan pencegahan penyalahgunaan narkoba menjadi agenda wajib seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama bergandengan tangan dan menyingsingkan lengan baju memerangi penyalahgunaan narkoba,” tegas Ali Rahman.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Kepala/unsur Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung, Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Bagian Kesejahteraan Rakyat Setdakab, Instansi Vertikal, dan Pimpinan Kecamatan Blambangan Umpu. (kmf)

0 Komentar

Silahkan Komentar