Gubernur dan Ketua PDBI Lampung Lepas Pawai Drumband Pelajar

Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi (pegang bendera) dan Ketua Umum Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal (berhijab)

BlogGua, Lampung - Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi dan Ketua Umum Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal melepas Pawai Drumband/Marching Band Pelajar dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-77.

Pelepasan Pawai Drumband/Marching Band Pelajar tersebut, berlangsung di Depan Rumah Dinas Kantor Gubernur Lampung, Mahan Agung, Bandar Lampung, Lampung, Minggu (14/08/2022).

Pawai Drumband/Marching Band pelajar itu sendiri mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat.

Adapun rute yang akan dilalui yaitu Start dari Mahan Agung, kemudian ke Jalan Dr. Susilo, Jalan Pangeran Diponegoro, Jalan Ahmad Yani, Jalan Kartini, Jalan Letjend katamso, Jalan Raden Intan, Jalan Tulang Bawang, dan Finish di Lapangan Korem 043/Garuda Hitam.

Atas nama Pemerintah Provinsi Lampung, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengapresiasi dan menyambut baik atas terselenggaranya acara ini. 

"Mudah-mudahan kegiatan ini tidak hanya diteruskan secara rutin di Provinsi, tetapi juga di Kabupaten. Karena ini adalah hiburan sekaligus sakral dalam memperingati hari Kebangkitan kita menuju Indonesia Maju," ujar  Arinal.

Peran kaum muda, lanjut Arinal, sangat dibutuhkan. Kreasi dan kreativitas anak-anak muda sering berubah-ubah.

"Oleh karena itu, kita sebagai pimpinan daerah perlu mencarikan wadah agar ini bisa ditindaklanjuti dengan kreativitas-kreativitas," ujarnya.

Kirab marching band kali ini melewati rute jalan protokol dari Mahan Agung, hingga finish di Lapangan Garuda Hitam Saburai.

"Saya berharap acara Kirab ini berjalan dengan tertib dan lancar dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan," jelas Arinal.

Disamping itu Arinal akan membelikan alat Marching Band (Marching Band Gita Praja Saburai dibawah binaan Pemerintah Provinsi Lampung) mengingat alat yang ada sudah cukup usang. Nantinya Alat yang lama bisa diberikan ke Pol PP, agar Pol PP juga bisa berlatih dan ada kegiatannya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal menyampaikan bahwa Pawai Drumband ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT Ke-77 Republik Indonesia dan Hari Pramuka Ke-61.

Kegiatan yang mengusung tema “Kita Bangkitkan Semangat Untuk Masyarakat Menuju Lampung Berjaya” ini, jelas Riana Sari Arinal, juga sebagai upaya untuk membangun rasa cinta terhadap tanah air, menumbuhkan patriotisme dan nasionalisme kepada generasi muda, serta melestarikan budaya daerah sekaligus sebagai media hiburan bagi seluruh masyarakat di Provinsi Lampung.

Seperti diketahui, kirab ini diikuti oleh Alumni Paskibraka 8 orang, 1 regu Marching Band, 8 regu Drum Band, Pramuka 19 pleton, Muli-Mekhanai 30 orang, dan tiga buah mobil hias.

Selain itu, kirab juga diikuti 500 anggota PMR yang membagikan air minum sekaligus mengedukasi masyarakat untuk menjaga lingkungan dengan membuang sampah pada tempatnya di sepanjang rute pawai.

Pawai ini juga, lanjut Ibu Riana, akan dilakukan penilaian serta pemberian hadiah berupa thropy dan piagam penghargaan. (Adpim)

0 Komentar

Silahkan Komentar