Partai PDI P, Dewi Handajani Balon Bupati Tanggamus 2018-2023

Tanggamus, BlogGua.co.id - Berkas Formulir Bakal Calon (balon) Bupati dan Wakil Bupati Tanggamus, dari DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) jelang akhir penutupan pada Selasa (29/5/17) besok, mulai ramai peminat.


Dewi Handajani, istri dari bupati non aktif Hi.Bambang Kurniawan yang juga sebagai Sekjen DPC PDIP Tanggamus itu, diwakili oleh Gisti Aantiyani bersama Timnya yang berjumlah puluhan orang, telah mengambil berkas formulir pendaftaran sebagai Calon Bupati, di Sekretariat DPC PDIP Tanggamus yang berlokasi di Jalan Lintas Barat, Pekon Kampung Baru, Kecamatan Kotaagung Timur, Senin Pukul 08.30 pagi (29/17).


Gistiyantiyani melalui Sekretaris Tim pemenangan Dewi Handajani, Imron Saleh menuturkan, bila dalam pengambilan berkas pendaftaran di Sekretariat PDIP Tanggamus, Dewi Handajani yang juga istri Bupati non aktif Bambang Kurniawan itu mempercayakan pada Timnya.


"Pada Senin pagi ini, kami dari Tim pemenangan ibu Dewi diberikan mandat untuk mengambil formulir pendaftaran beliau (Dewi Handajani) sebagai Calon Bupati Tanggamus priode 2018-2023 dari Partai PDI Perjuangan. Besar Harapan kami dengan partai ini, agar dapat mengusung ibu Dewi Handajani dalam pencalonannya sebagai bupati Tanggamus untuk Pilkada kedepan nanti ."ujar Imron Saleh.


Dirinya juga mengatakan, bukan tidak mungkin, Dewi Handajani akan kembali mengambil berkas pencalonannya sebagai calon Bupati, dari Partai lain selain PDI P. "Saya belum bisa mengatakannya saat ini, tapi kemungkinannya bisa saja itu dilakukan, untuk meraih suara lebih maksimal. "Ujar Imron.


Sementara itu, Ketua Panitia pendaftaran dan penjaringan DPC PDI P Tanggamus Hasmal Yadi menyebutkan, hingga Senin, sudah ada beberapa nama yang mengambil berkas pendaftaran sebagai Wakil Bupati, sementara untuk formulir pendaftaran Calon Bupati, tercatat baru Dewi Handajani." Kalau yang mengambil formulir untuk Wakil Bupati, sudah ada beberapa nama, antaranya Mantan Ketua DPRD Tanggamus Alhajar Sahyan, kemudian atas nama Ahmad Bakhiyah dan Taufikurahman. Dan untuk calon Bupati, baru satu orang atas nama Dewi Handajani."ungkap Hasmal.


Masih kata Hasmal, bila dirinya sudah mendapatkan konfirmasi resmi dari para calon, Baik Bupati maupun Wakil Bupati yang akan mendaftarkan diri ke Sekretariat PDI P Tanggamus, sebelum penutupan pendaftaran. "Tadi juga saya sudah terima telepon, kalau hari ini (Senin) selain Dewi Handajani, ada pula Tim dari Samsul Hadi yang akan mengambil berkas formulir sebagai Calon Bupati, sementara itu, ada pula yang akan mengambil berkas formulir Calon Wakil Bupati, yakni utusan dari HM. Safi'i dan Nuzul Irsan." kata Ketua Panitia tersebut.


Untuk diketahui, penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati dari Partai PDI P Tanggamus telah dibuka hingga 2 Mei 2017( Selasa besok)


(*RUDI*)

0 Komentar

Silahkan Komentar